- happy oktavia
Momen HUT Kemerdekaan RI, Seorang Bayi Lahir di RSUD Blambangan Banyuwangi
Banyuwangi, tvOnenews.com – Bertepatan HUT Kemerdekaan RI, seorang bayi lahir di RSUD Blambangan, Banyuwangi, Kamis (17/8). Bayi perempuan ini anak dari pasangan Muhammad Sofyan dan Rika Rahim asal Desa Tamansari, Kecamatan Licin, Banyuwangi.
Anak kedua ini lahir dengan persalinan normal, sekitar pukul 00.15 WIB. Bayi dengan bobot 2,8 kilogram itu diberi nama Queensha Shofia Elshanum. Lahir di momen istimewa, bayi mungil ini mendapatkan perlakuan khusus. Dia dibedong dengan kain merah, dihiasi pita merah putih.
Kelahiran bayi ini membawa kebahagiaan bagi sang ayah, Muhammad Sofyan. Apalagi, kelahirannya di hari spesial. Padahal, dari perkiraan dokter, jadwal kelahirannya masih awal bulan depan.
"Senang dan tidak disangka-sangka. Padahal prediksi dokter lahirnya tanggal 19 bulan September," kata pria yang disapa Sofyan ini.
Pria ini terus sumringah melihat bayinya. Apalagi, kelahirannya disambut baik banyak kalangan. Sebab, bertepatan dengan HUT Kemerdekaan RI. Dia meyakini, kelahirannya ini menjadi simbol yang baik bagi sang bayi. Termasuk, rezeki bagi si bayi.
Begitu lahir di RSUD, bayi Queensha langsung menerima berkas administrasi kependudukan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Banyuwangi. Mulai dari akta lahir, Kartu Identitas Anak (KIA) dan Kartu Keluarga (KK). Jadi, keluarga tak perlu ribet mengurusnya. Istimewanya lagi, berkas administrasi itu diserahkan langsung oleh Kepala Dispendukcapil, Juang Pribadi.
“Ini program kolaborasi 'Lahir Procot Pulang Bawa Akta'. Karena ini momen spesial, saya ingin menyerahkan berkasnya secara langsung," kata Juang.
Sejatinya ada tiga ibu hamil di RSUD Blambangan yang dijadwalkan lahir di momen HUT Kemerdekaan. Namun, kelahirannya tidak bisa dipaksakan. Setiap tahun, RSUD memberikan kado dan layanan khusus bagi bayi yang lahir di momen HUT Kemerdekaan.
“Setiap tahun, kami rutinkan," kata Plt. Direktur RSUD Blambangan, Abdul Latif. (hoa/far)