Rp78, tarif untuk menggunakan bus Suroboyo.
Sumber :
  • zainal arifin

Naik Wira Wiri dan Bus Trans Jatim di Surabaya Hanya Rp78, Syaratnya Bayar Pakai QRIS

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 15:22 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-78, Bank Indonesia Kantor Perwakilan Jawa Timur (BI Jatim) meluncurkan promo QR Code Indonesia Standard (QRIS) di Halaman Kantor BI Jatim, Jalan Pahlawan Kota Surabaya.

Promo QRIS tersebut berupa diskon biaya transportasi di Surabaya. Warga Surabaya maupun yang sedang berada di Surabaya dapat menggunakan transportasi publik seperti Bus Suroboyo, Wira Wiri, dan Bus Trans Jatim hanya dengan membayar Rp78

“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk ikut mensukseskan program QRIS Nasional sekaligus HUT RI ke-78,” kata Kepala BI Jatim, Doddy Zulverdi.

Program promo QRIS Rp78 untuk transportasi publik ini termasuk dalam program Simfoni Rupiah yang digelar mulai Senin (14/8) lalu.

Selain kegiatan promo QRIS transportasi publik Rp78, juga digelar kegiatan pasar rakyat di Tugu Pahlawan Surabaya pada Sabtu (19/8) ini.

“Kegiatan ini merupakan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk memasifkan penggunaan QRIS ini Jatim,” tambah Doddy.

Perlu diketahui, data bulan Juni 2023, jumlah pengguna QRIS di Jatim mencapai 5,21 juta atau meningkat 82 persen secara tahunan (yoy) jika dibandingkan Juni 2022.

Nominal transaksi QRIS di Jatim pada Juni 2023 mencapai Rp1,75 triliun. Jumlah tersebut naik sebesar 296 persen sacara tahunan (yoy) jika dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

“Dari tahun ke tahun jumlahnya semakin naik, saat ini jumlah volume QRIS tercatat mencapai 14,9 juta transaksi atau naik 155 persen secara tahunan,” pungkasnya. (zaz/far) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral