Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setyo Pambudi Sukarno.
Sumber :
  • Muhammad Imron

Polisi Periksa Kejiawaan Pelaku Penganiayaan Siswa MTSN 1 Blitar yang Mengakibatkan Korban Meninggal Dunia

Rabu, 30 Agustus 2023 - 13:58 WIB

Blitar, tvOnenews.com - Unit Perlindungan anak dan Perempuan Satreskrim Polres Blitar Kota telah memersa psikologi pelaku penganiayaan hingga mengakibatkan korban siswa di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Blitar.

Pemeriksaan psikologi pelaku penganiayaan tersebut dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mardy Waluyo Kota Blitar pada Rabu, (30/8/2023). 

Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setyo Pambudi Sukarno menjelaskan hingga sejauh ini polisi masih menunggu hasil dari pemeriksaan terhadap pelaku oleh tim psikologi.

"Pemeriksaan psikologi sudah dilaksanakan tapi kami masih menunggu hasilnya, kita menunggu saja hasilnya dari tim psikologi," Jelasnya.

Lanjut Danang, setelah menjalani pemeriksaan kejiwaan, pelaku kemudian kembali dilakukan penahanan di tempat khusus dengan alasan pelaku masih berstatus anak.

"Penahanan masih berjalan di tempatkan ditempat khusus dengan pengawasan khusus dengan pendampingan," Imbuhnya.

Sejauh ini polisi juga telah memeriksa 18 orang saksi diantaranya guru, teman sekolah, keluarga dan orang tua pelaku dan korban. Polisi masih akan melakukan penelitian untuk melengkapi berkas perkara.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:35
09:35
07:07
01:44
03:10
02:39
Viral