- tim tvone - Julio
Ribuan Kiai Bakal Hadiri Deklarasi Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Surabaya
Surabaya, tvOnenews.com - Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin dikabarkan bakal deklarasi sebagai pasangan Capres dan Cawapres di Hotel Majapahit, Surabaya, sekira 14.00 WIB siang nanti.
Bahkan, dikabarkan juga bahwa deklarasi itu akan dihadiri ribuan kiai, simpatisan PKB dan juga Nahdatul Ulama Jawa Timur. Hal ini dikatakan Wakil Ketua Umum DPP PKB, Muhammad Hanif Dhakiri.
Kembali dijelaskannya, DPP PKB setelah menggelar rapat finalisasi pengumuman resmi di Kantor DPW PKB Jatim pada Jumat (1/9/2023) sore kemarin.
“Ada beberapa kiai yang sudah dipastikan hadir dalam deklarasi nanti siang , di antaranya Kiai Manarul Hidayat, Kiai Maman Imanulhaq, Kiai Shihab, bahkan sebagian besar pengurus DPP sudah hadir Mulai Sore Kemarin di Surabaya,“ ujar Ketua Umum DPP PKB, Muhammad Hanif Dhakiri.
Di pilihnya Hotel Majapahit sebagai lokasi deklarasi Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar tak lepas dari karena keduanya lahir dan berasal dari Jawa Timur.
Deklarasi mengambil semangat peristiwa perobekan bendera belanda pada 19 September 1945 oleh arek arek Surabaya yang merupakan awal perlawanan menentang agresi militer Belanda yang puncaknya terjadi pada 10 November 1945.
Sebelumnya diberitakan, sekitar 1000 personel Polrestabes Surabaya disiagakan di hotel bersejarah. Yakni Hotel Majapahit, yang dahulunya bernama Hotel Yamato dan lokasi perobekan bendera belanda.