- sandi irwanto
Distribusi Dokter Muda ke Daerah Terpencil Kurang dan Tidak Merata, Ini Kendalanya
“Salah satu unggulan FK disini adalah bidang pencegahan penyakit di lingkungan pondok pesantren,” katanya.
Diungkapkannya, banyak lulusan dokter muda telah sukses dan berproses di daerahnya masing-masing. Beberapa diantaranya telah bekerja di rumah sakit, klinik-klinik dan bahkan ada yang telah menjadi dosen. Ini adalah sebuah kebahagiaan bagi keluarga besar FK tersebut.
“Saat ini ada tiga orang yang telah diterima sebagai dosen di kampus ini, dan tiga orang lainnya diterima di Fakultas Kedokteran lainnya,” tuturnya.
"Fakultas Kedokteran juga tengah mengalami peningkatan jumlah mahasiswa baru, sehingga permintaan untuk dosen juga meningkat. Ini memberikan peluang besar bagi para dokter lulusan kami," ungkapnya.
Handayani menyampaikan, dirinya berharap bisa melihat pertumbuhan fasilitas kesehatan di pondok pesantren. Hal ini akan membantu mengurangi ketergantungan mereka pada fasilitas kesehatan eksternal dan memungkinkan untuk memberikan pelayanan medis kepada siswa, santri dan masyarakat sekitarnya.
"Saya berharap mereka akan kembali ke sana untuk memberikan kontribusi positif. Secara keseluruhan, ada banyak peluang yang dapat dijelajahi lulusan kami dalam kaitannya dengan pondok pesantren dan berbagai bidang lainnya," pungkasnya. (msi/far)