tim temukan korban tenggelam di Sungai Brantas Nganjuk.
Sumber :
  • Tim tvone - kasianto

Korban Tenggelam di Sungai Brantas Nganjuk, Basarnas : Jasadnya Ditemukan 500 Meter dari Titik Awal Menceburkan Diri

Senin, 25 September 2023 - 21:26 WIB

Nganjuk, tvOnenews.com - Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan korban tenggelam di Sungai Brantas Nganjuk setelah pencarian secara intensif selama dua hari. Korban, bernama Agus Slamet Ariadi (57) dikabarkan menceburkan diri dan tenggelam pada hari Minggu (24/9).

Pencarian melibatkan berbagai pihak, termasuk Basarnas, polisi, dan relawan, dilakukan selama dua hari sejak kejadian tersebut. Tim SAR gabungan berusaha semaksimal mungkin pencarian korban, dan akhirnya, pada hari Senin (25/9) sekitar pukul 11.30 Wib, jasad Agus Slamet Ariadi berhasil ditemukan sekitar 500 meter dari lokasi awal tenggelam.

“Korban dievakuasi dari titik penemuan yang jaraknya 500 meter di utara lokasi kejadian sekitar pukul 11.20 WIB," jelas Haris Supardi, Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor Basarnas Surabaya.

"Sebelumnya upaya pencarian dilakukan dengan membagi tim SAR gabungan menjadi 3 Search and Rescue Unit (SRU). SRU 1 melakukan penyisiran di Sungai Brantas menggunakan perahu LCR Basarnas dengan jarak pencarian kurang lebih 1.73km," kata Haris, Senin (25/9).

"Untuk SRU 2 dengan menggunakan perahu LCR BPBD Nganjuk melakukan penyisiran dengan jarak penyisiran kurang lebih 1,89 km. Sedangkan SRU 3 melakukan penyisiran darat di pinggiran sungai Brantas dengan jarak pencarian kurang lebih 1,89 km," imbuh Haris.

"Pencarian korban unsur SAR gabungan yang terlibat dalam upaya pencarian ini antara lain tim rescue Pos SAR Trenggalek, BPBD Nganjuk, LPBNU Nganjuk, Polsek Jatikalen, Koramil Jatikalen, Aparat Desa Jatikalen, RAPI Nganjuk, BANSER Nganjuk, Singowande, Orari Nganjuk, Destana Jatikalen Nganjuk, Tagana Nganjuk, serta keluarga korban dan masyarakat setempat," pungkasnya. (kso/hen)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:26
01:31
02:50
03:27
Viral