Unit Reskrim Polsek Pungging Mojokerto.
Sumber :
  • ika nurulla

Oknum Wartawan Online Ditangkap Polisi Saat Bawa Narkoba Jenis Sabu 

Kamis, 28 September 2023 - 12:34 WIB

Mojokerto, tvOnenews.com - Oknum wartawan online dan saudara kandungnya, diringkus Unit Reskrim Polsek Pungging lantaran kedapatan membawa narkoba jenis sabu.

Terduga pelaku merupakan oknum wartawan online. Saat ini keduanya sedang dilakukan pemeriksaan dan penyelidikan di Unit Reskrim Polsek Pungging.

Oknum wartawan itu yakni HS. Pelaku ditangkap dengan adiknya ialah A asal Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo.

Kanit Reskrim Polsek Pungging, Ipda Kevin Asshabul membenarkan, pihaknya mengamankan dua orang yang kedapatan membawa narkoba golongan satu.

"Iya sabu, dua orang. Kakak beradik," kata Kevin di Polsek Pungging, Kamis (28/9).

Ipda Kevin menambahkan, barang bukti yang berhasil disita dari kedua tangan pria itu yaitu beberapa klip plastik yang berisi narkoba jenis sabu. Namun, ia belum merinci berapa berat barang bukti yang disita.

"Belum kami timbang, ada plastik klip. Rinciannya belum tahu. Lebih jelasnya nanti kapolsek, saya koordinasi sama kapolsek. Saya tahunya (oknum wartawan) dari luar," pungkasnya.

Sementara itu, kedua pelaku masih ditahan dan menjalani pemeriksaan lebih lanjut termasuk mengenai sosok yang memberikan barang haram tersebut. (ikn/far)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral