- tim tvone - sinto sofiadin
Ada Dewa 19 di Jember, Baladewa Cek Tanggal dan Jamnya
Jember, tvOnenews.com - Event acara bertajuk Pesta Rakyat akan digelar Minggu, 15 Oktober 2023 di Stadion Jember Sport Garden (JSG) Kecamatan Ajung, Jember. Dalam event ini, Pemkab Jember didukung Promotor Nasional SAGA Indonesia bersama Jelajahin.
Acara Pesta Rakyat yang dikemas dalam bentuk konser besar dari salah satu musisi legendaris Indonesia Ahmad Dhani dan grup band Dewa 19.
Menurut Creative Director Saga Indonesia Aan Nugroho, bisa disebut sebagai bagian penampilan epik dan ungkapan syukur dari Ahmad Dhani dan Dewa 19 setelah puluhan tahun berkarya.
Setelah beberapa bulan sebelumnya sempat menggelar konser di berbagai daerah di Indonesia.
"Even konser Pesta Rakyat itu sempat diisukan tidak akan jadi di Jawa Timur. Tapi Alhamdulillah dan InsyaAllah jadi, apalagi alasan kami sebagai promotornya memilih mendatangkan Dewa 19, Ahmad Dhani dan kawan-kawan. Karena even ini adalah (rentetan) dari Bulan Agustus (kemarin), di program 30 tahun berkarya yang terakhir kemarin digelar di Bali. Kemudian ada acara Konser Pesta Rakyat ini, untuk di Jawa Timur kita pilih Jember," ujar Aan saat konferensi pers di Alun-Alun Kota Jember.
Dipilihnya Jember sebagai daerah di Jawa Timur untuk menggelar konser besar dari Ahmad Dhani dan Dewa 19. Serta sejumlah band besar dan vokalis nasional lainnya, seperti Ahmad Band, Andra And The Backbone, Virzha, dan Marcello Tahitoe.
"Karena Jember memiliki potensi daya beli, dan effort (usaha serta semangat) masyarakatnya untuk datang ke konser. Kami pun juga sudah mendiskusikan ini dengan manajemen (dari Ahmad Dhani), dan SAGA Indonesia. Kita ketok palu disepakati Jember, gas," ujarnya.
Nantinya dalam konser besar di Jember itu, suami Mulan Jameela bersama Dewa 19 dan grup band serta vokalis nasional lainnya itu akan tampil membawakan 55-60 lagu.
"Dari Ahmad Band, Andra And The Backbone, dan Dewa 19. Durasinya kurang lebih 5 jam, puaslah," ucapnya.
Terkait tiket, Aan menambahkan, saat berita ini ditulis tercatat sudah 20 ribuan lebih.
"Target kami sesuai dengan arahan dari bapak Kapolres Jember, juga sesuai izin. Adalah 30 ribu. Saat ini (tiket) sudah mulai menipis," ungkapnya.
"Pembelian tiket tentu melalui dewatiket.id, tapi juga ada on the spot di JSG sampai hari H nanti. Dalam bentuk gelang, tapi juga mempertimbangkan kuota, kalau tiket habis ya ditutup sebelum hari H," sambungnya menjelaskan.
Lebih jauh kata Aan, pihak panitia dan promotor juga menyediakan lokasi untuk para UMKM di wilayah konser.
"Stand UMKM ada 50. Untuk komersil ya 35, dan yang untuk dari Diskop 15. Keamanan kami bersama Polres Jember dan jajaran. Untuk tata tertib bagi penonton saat menonton konser, nanti kita atur disana," ujarnya.
Terpisah, Bupati Jember Hendy Siswanto mengapresiasi adanya konser Pesta Rakyat yang digelar di Jember itu. Menurutnya, pasca Pandemi Covid-19 yang terjadi dua tahun lalu itu.
Perlu adanya upaya untuk menggerakkan roda ekonomi dari berbagai cara.
"Sehingga kami sangat mensupport dan mendukung. Karena begitu ada konser sekelas Dewa 19, bisa menunjukkan kemampuan daya jual beli masyarakat Jember. Artinya disitu perekonomiannya bagus, dan ada pertumbuhannya, serta ada investasi yang bisa masuk di Kabupaten Jember," ujar Hendy.
Terkait upaya pemerintah daerah dalam mendorong perputaran ekonomi, kata Hendy, dengan dilakukan berbagai kegiatan yang digelar di Jember.
"Kami sudah melakukan berbagai test case (pengujian) untuk mendorong perputaran ekonomi dari tahun 2022 sampai 2023. Lewat ratusan even dan macam-macam. Inilah konsep (mendorong) perputaran ekonomi itu. Data BPS ada, dari sisi perdagangan bagus, dari sisi industri kreatif meningkat 22 persen lebih," ujarnya.
Namun diakui, lanjut Hendy, soal infrastruktur ada penurunan.
"Sekitar 7 persen. Sehingga lewat berbagai cara menunjukkan daya beli masyarakat. Kita menarik investor ke Jember, kita ungkit di sektor pembangunan dan investasi yang masih belum tercapai dengan baik," tandasnya. SSS