Sumber :
- tim tvone - wawan sugiarto
Karhutla kembali Terjadi di Jalur Pendakian Gunung Semeru, Diduga Dampak Kemarau Panjang
Jumat, 13 Oktober 2023 - 20:32 WIB
Sementara itu, upaya penanganan karhutla di kawasan TNBTS ini tengah dilakukan petugas gabungan dari unsur TNBTS, warga Peduli Api, siswa PKL serta anggota Polsek dan Koramil Senduro.
“Upaya penanganan karhutla ini terus kami lakukan secara bersama-sama. Selain melakukan pemadaman dengan penyemprotan air serta alat gepyok, kami juga membuat sekat bakar agar api tidak semakin merembet,” kata Bhabinkamtibmas Ranu Pani, Briptu Malik.
“Untuk penyebabnya, kami masih belum mengetahuinya secara pasti. Saat ini, petugas dan relawan di lapangan masih fokus melakukan pemadaman. Mudah-mudahan segera teratasi dan bisa dipadamkan,” pungkasnya. (wso/hen)