Hutan Gunung Lawu terbakar lagi.
Sumber :
  • tim tvone - miftakhul erfan

BPBD Magetan Berencana Datangkan Kembali Water Bombing, Padamkan Kebakaran Hutan Gunung Lawu

Kamis, 19 Oktober 2023 - 14:00 WIB

Jika langkah-langkah maksimal yang telah dilakukan oleh relawan dan warga nantinya belum juga bisa membuahkan hasil, maka tim Satgas Penanggulangan Karhutla Gunung Lawu dan juga pemerintah daerah sudah berencana akan mendatangkan kembali pesawat helikopter untuk melakukan pemadaman secara water bombing. 

“Rencana kita memang akan meminta bantuan water bombing untuk memadamkan api menggunakan heli. Saat ini kita masih berkordinasi dengan kru heli tersebut, dan perkembangannya akan kita sampaikan nanti,” pungkasnya. 

Seperti diketahui sebelumnya upaya pemadaman dengan water bombing sudah dilakukan selama hampir dua pekan saat kebakaran terjadi di hutan lindung Gunung Lawu di wilayah Kabupaten Ngawi, Magetan dan Karanganyar.

Kebakaran hutan pun telah dinyatakan padam pada 13 Oktober 2023 kemarin, sehingga pesawat heli pun ditarik kembali. Namun pada hari Senin (16/10) petang hutan Gunung Lawu kembali terbakar di wilayah petak 73 RPH Sarangan Magetan.

Diduga api kembali muncul dan membakar hutan akibat bara api yang masih tersisa di pohon-pohon besar saat kebakaran sebelumnya belum sepenuhnya padam, sehingga ketika tertiup angin kencang memicu munculnya kebakaran baru. (men/hen)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:59
01:18
04:24
02:07
06:05
05:06
Viral