Terlibat Penganiayaan hingga Korban Tewas, Empat Pelajar di Kediri Ditangkap Polisi.
Sumber :
  • tvOne - muhammad imron

Terlibat Penganiayaan hingga Korban Tewas, Empat Pelajar di Kediri Ditangkap Polisi

Sabtu, 4 November 2023 - 20:52 WIB

Kediri, tvOnenews.com - Satuan Reserse Kriminal Polres Kediri Kota, akhirnya berhasil mengungkap peristiwa penganiayaan hingga mengakibatkan Andan Wisnu Pradana (19) warga Trenggalek meninggal dunia. Polisi menangkap empat pelaku BYR (19), SBS (19), MBR (18), dan AH (19) tahun warga Kota Kediri yang masih berstatus pelajar

"Peristiwa bermula ketika korban bersama saksi selesai melakukan latihan di kampus menuju tempat kejadian perkara. Pada saat di lokasi datang 4 orang pelaku dari arah selatan menuju ke utara dan menjumpai korban. Seketika itu pelaku turun dari kendaraan melakukan pengeroyokan terhadap korban," jelas Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandra, Sabtu (4/11). 

Lanjut Teddy, kasus pengeroyokan ini terungkap setelah anggotanya melakukan serangkaian penyelidikan kurang dari satu bulan. Satreskrim Polres Kediri Kota bersama Unit Jatanras Polda Jatim juga telah memeriksa 24 saksi. 

"Peristiwa pengeroyokan itu terjadi pada hari Rabu tanggal 4 Oktober 2023 sekitar pukul 01.30 WIB dini hari, yang terjadi di jalan Inspeksi Brantas Kecamatan Mojoroto," lanjutnya. 

Pelaku melakukan pengeroyokan dengan tangan kosong hingga mengenai wajah, menarik rambut korban dan membentur benturkan di tiang. Setelah korban tersungkur pelaku lainnya menendang dada dan perut, sehingga korban tak sadarkan diri, kemudian pelaku pelaku kabur.

"Dari rangkaian kejadian ini polisi mengamankan barang bukti berupa kamera CCTV di enam titik, surat hasil visum et repertum, laporan reka medik serta perlengkapan pakaian milik korban dan pelaku serta alat bukti lainya," paparnya.

Pasal yang disangkakan terhadap para pelaku yaitu Pasal 170 tentang bahwa barang siapa secara bersama sama melakukan kekerasan terhadap orang dimuka umum hingga menyebabkan orang tersebut meninggal dunia. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral