Aksi doa bersama bela Palestina yang diikuti lebih dari empat ribu massa ini digelar oleh DPC PKB Kabupaten Ngawi secara serentak di 6 lokasi yang tersebar di 6 Kecamatan di Kabupaten Ngawi, pada Minggu (5/11/2023) pukul 7.00 WIB..
Sumber :
  • MIFTAKHUL ERFAN/tvOne

Ribuan Massa Simpatisan Anies-Muhaimin (AMIN) Gelar Doa Bersama Bela Palestina

Minggu, 5 November 2023 - 12:46 WIB

Ngawi, tvOnenews.com - Aksi doa bersama bela Palestina yang diikuti lebih dari empat ribu massa ini digelar oleh DPC PKB Kabupaten Ngawi secara serentak di 6 lokasi yang tersebar di 6 Kecamatan di Kabupaten Ngawi, pada Minggu (5/11/2023) pukul 7.00 WIB. 

Ketua DPP PKB Ahmad Imam Sukri yang sekaligus menjadi Caleg DPR RI dapil VII Jatim menyebut doa bersama ini adalah bentuk simpati kepada saudara di Palestina agar mereka mendapat keselamatan juga mendukung kemerdekaan Palestina dari penjajahan zionis Israel

“Antusiasme masyarakat dalam giat dia bersama bela Palestina ini sangat luar biasa, acar yang sama juga kitab gelar di 6 dapil di Ngawi serentak pagi ini,” kata Imam. 

Sambil membawa atribut bendera Indonesia, Palestina dan bendera PKB warga masyarakat nampak khusuk mendoakan warga Palestina baik yang telah gugur maupun yang saat ini tengah berjuang mempertahankan tanahnya dari penjajahan Israel. 

Imam mengatakan bentuk dukungan dalam aksi bela Palestina dari PKB adalah turut serta mengirim perwakilan dari Jatim bergabung dengan masa lain dari berbagai daerah dalam aksi damai bela Palestina di Jakarta Minggu pagi ini. 

“Bentuk dukungan kami adalah hari ini ada aksi damai di Jakarta, kami warga PKB dan NU juga berpartisipasi ikut demo, dimana pesan yang kami sampaikan adalah stop kekerasan warga Palestina, stop kekerasan dan tempuh jalur damai,” Imbuhnya. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral