- dimas farik
Puluhan Angkutan Bentor di Bangkalan Ditilang polisi, Ini Penyebabnya
"Bentor pakai mesin padi, potong rumput, lalu dimodifikasi sendiri. Jadi secara keselamatan tidak memenuhi, secara modifikasi juga tidak memenuhi, dan tidak dipasangi lampu sehingga tidak bisa dipastikan keselamatan. Makanya kami razia, semoga ini menjadi efek jera," ucapnya.
Kendaraan bentor yang telah kena razia menurut AKP Grandika Indera Waspada, akan disita. Sementara bentor yang pakai mesin sepeda motor tidak dilengkapi dengan surat kendaraan bermotor, langsung ditilang.
"Untuk sementara bentor ini kami sita. Untuk bentor pakai mesin sepeda motor yang tidak dilengkapi dengan surat kendaraan bermotor atau kendaraan lain tidak dilengkapi, kami tilang," pungkasnya.
Penumpang yang terlanjur menggunakan bentor kemudian diturunkan oleh polisi. Para penumpang kebanyakan ibu-ibu yang akan ke pasar untuk berdagang, dibawa oleh polisi memakai mobil patroli guna diantarkan ke tempat ia bekerja. (fds/far)