- edi cahyono
Razia Indekost di Jalan Sigura Lowokwaru Malang, Ditemukan Indikasi Open BO hingga Kumpul Kebo
"Saat ditanyai petugas, pasangan ini mengaku kalau anaknya lahir nanti, akan melangsungkan pernikahan," imbuhnya.
Terdapat ibu-ibu asal Kecamatan Prambon Kabupaten, Nganjuk termenung mendapati anak perempuannya TKN (20) jadi sasaran razia Satpol PP Kota soal ketertiban umum.
Anak perempuannya berada di ruang pemeriksaan Satpol PP Kota Malang hari ini. Anak perempuannya mendapat sanksi pembinaan gegara terjaring razia Satpol PP Kota Malang.
Saat razia itu ditemukan bahwa TKN bersama laki-laki yang bukan suaminya. Laki-laki itu sempat dibawa ke kantor Satpol PP Kota Malang. Namun saat pemeriksaan, laki-laki itu kabur.
Namun perempuan itu tetap diproses karena pemesan kamar di indekos itu atas nama perempuan itu.
“Iya ibunya nangis karena kaget dengan kelakuan anak perempuannya yang terjaring razia,” jelas Rahmad.
Ibu tersebut kaget karena selama ini setahunya, anaknya itu memang berteman dengan laki-laki. Namun, ibu itu tidak menduga bahwa teman laki-laki itu bermain sampai berada satu kamar bersama anak perempuannya.