- tvOne - m syahwan
Sambut Wulan Kapitu Tengger, Kawasan Wisata Kaldera Gunung Bromo akan Ditutup
Probolinggo, tvOnenews.com - Dalam rangka menghormati tradisi adat Suku Tengger, kawasan kaldera Gunung Bromo akan ditutup pada Selasa (12/12) pukul 16.00 WIB, hingga Rabu (13/12) pukul 16.00 WIB.
Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS), Hendro Widjanarko mengatakan, pembatasan kunjungan wisata alam tersebut sudah sesuai permintaan dari Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia Kabupaten Probolinggo, Senin (11/12).
“Permohonan surat penutupan itu sudah diterbitkan sejak 22 November lalu, untuk menghormati adat dan budaya masyarakat Tengger, pada wulan kapitu,” katanya.
Selama penutupan, kawasan Kaldera Bromo ini diharap bisa steril dan terbebas dari segala jenis kendaraan bermotor.
“Kecuali kendaraan darurat ya, atau kendaraan ambulan. Pelaksanaan penutupan Wulan Kapitu atau Pati Geni ini juga akan dilakukan kembali pada Selasa (9/1) pukul 16.00 WIB hingga nanti dibuka kembali pada Rabu (10/1) pukul 16.00 WIB," ungkapnya.
Selama pembatasan dan upacara sakral Wulan Kapitu Berlangsung, batas kendaraan bermotor dari arah Pasuruan nantinya hanya boleh sampai Pakis Bincil saja.
"Sedangkan dari arah Malang dan Lumajang, hanya diperbolehkan sampai Jemplang dan dari arah Probolinggo, hanya sampai Desa Wonokerto.
Dimana penutupan kawasan Bromo tersebut, agar selama prosesi kegiatan adat Suku Tengger, bisa berjalan dengan khidmat, tanpa adanya gangguan dari pihak luar. (msn/gol)