KH Abdus Salam Shohib mantan Wakil Ketua PWNU Jawa Timur (tengah).
Sumber :
  • Umar Sanusi/tvOne

Mencopot KH Marzuki Mustamar dari Jabatan Ketua PWNU Jatim, PBNU Dituding Duplikasi Rezim Jokowi

Minggu, 31 Desember 2023 - 03:00 WIB

Jombang, tvOnenews.com - Mantan Wakil Ketua PWNU Jawa Timur KH Abdus Salam Shohib menuding keras PBNU soal pemecatan KH Marzuki Mustamar

Lembaga tertinggi Nahdliyin tersebut dituding sebagai kepengurusan yang sarat konspirasi, kepalsuan dan minim kejujuran.

"Kepemimpinan PBNU hari ini adalah duplikasi dari rezim Jokowi. Banyak konspirasi, kepalsuan dan muram kejujuran," ungkap Pengasuh Ponpes Mamba'ul Ma'arif Denanyar Jombang, Jawa Timur Sabtu (30/12/2023).

Ungkapan Gus Salam tersebut buntut dari sikap PBNU yang mencopot secara tiba-tiba KH Marzuki Mustamar dari jabatan Ketua PWNU Jawa Timur dua hari lalu. 

Cucu pendiri NU KH Bisri Syansuri ini menyebut pencopotan KH Marzuki Mustamar dari jabatan Ketua PWNU Jatim merupakan konspirasi.

Dikatakan Gus Salam bahwa PBNU tidak pernah melibatkan Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar selama ini, terutama saat koordinasi dengan PCNU kabupaten dan kota.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
26:14
03:06
09:42
08:53
13:18
03:07
Viral