Siswa SD Muhamadiyah 11 Surabaya Pawai Bela Palestina.
Sumber :
  • zainal arifin

SD Muhamadiyah 11 Surabaya Gelar Pawai dan Ingatkan Negara Muslim Untuk Peduli Nasib Anak Palestina di Gaza

Minggu, 7 Januari 2024 - 11:51 WIB

Pawai tersebut menjadi perhatian warga sekitar yang melintas maupun yang beraktivitas di rumah untuk melihat kekompakan barisan pawai siswa, guru serta karyawan SD Muhlas membawa bendera Palestina.

Seluruh siswa tanpak semangat mengungkapkan rasa haru dan sedih melihat saudara semuslim Palestina bahkan anak kecil banyak yang meninggal akibat kekejaman zionis Israel.

“Kami anak-anak Indonesia, kita kibarkan Bendera Merah Putih dan Palestina serta berpesan supaya Palestina bebas dari penjajahan dan menjadi negara yang damai, seperti anak-anak di Surabaya,” katanya.

Kegiatan pawai dan jalan sehat diberangkatkan oleh Kepala SD Muhlas Mursiah S.Ag M.Pd dan Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan periode 2022-2027 Ahwan Hamid.

Sementara itu, Kepala SD Muhlas mengungkapkan, pawai jalan sehat membawa bendera Palestina dan Indonesia dalam rangka memperingati Hari Milad SD Muhamadiyah 11 ke-56, sebagai bentuk konsistensi Muhammadiyah menentang agresi militer Israel dan peduli atas nasib anak-anak di jalur Gaza.

“Dengan membawa atribut pejuang, Bendera Merah Putih serta bendera Palestina, kami berharap seluruh bangsa terus mengingat nasib hidup anak-anak di jalur Gaza yang setiap hari dibunuh oleh tentara Zionis Israel,” ujar Mursiah.

Dukungan terhadap kemanusiaan merupakan pesan anak-anak Muhlas dalam menyuarakan kemerdekaan Palestina dari penjajahan zionis Israel bisa sampai ke seluruh negara muslim dan seluruh masyarakat dunia.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral