KH M. Hasib Wahab dan KH Abdul Hakim Mahfudz.
Sumber :
  • Umar Sanusi-tvOne

KH M. Hasib Wahab dan KH Abdul Hakim Mahfudz Disebut Berpeluang Besar Gantikan KH Marzuki Mustamar Ketua PWNU Jatim yang Diberhentikan

Selasa, 9 Januari 2024 - 06:28 WIB

Jombang, tvOnenews.com - Beredar kabar Pengasuh Pondok Pesantren Bahrul Ulum KH M. Hasib Wahab dan Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng KH Abdul Hakim Mahfudz berpeluang besar menggantikan KH Marzuki Mustamar

Adapun KH Marzuki Mustamar merupakan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur (Jatim) yang diberhentikan. 

"Ya saya memang sudah pernah dihubungi salah satu pengurus PBNU, tapi saya belum menanggapi serius," kata KH M. Hasib Wahab, Senin (8/1/2024). 

Meski demikian, dia menyatakan siap apabila mendapatkan kepercayaan memimpin NU Jatim. 

Dia menilai peran PWNU sangat strategis sebagai ujung tombak pelaksanaan kebijakan dan program Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Apalagi Jatim memiliki banyak sekali tokoh-tokoh dan ulama NU.

Gus Hasib—sapaan M. Hasib Wahab—mengatakan pemberhentikan KH Marzuki Mustamar dari jabatan Ketua PWNU Jatim tidak ada kaitannya dengan politik.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:57
05:35
02:32
11:38
19:39
08:06
Viral