Kondisi rumah yang hancur akibat petasan.
Sumber :
  • Dimas farik

Sebuah Rumah di Bangkalan Hancur Usai Petasan Meledak, Satu dari Tiga Korban Ledakan Meninggal Dunia

Sabtu, 20 April 2024 - 11:02 WIB

Bangkalan, tvOnenews.com - Sebuah rumah di Desa Sembilangan, Kabupaten Bangkalan, Madura, hancur usai petasan meledak pada Jumat (19/4) petang. Ledakan mercon diketahui melukai tiga korban, yaitu, berinisial SA (21), MT (26) dan RS (31).

Dari tiga korban tersebut, satu orang diantaranya berinisial SA dinyatakan meninggal dunia. Sementara MT dan RS mengalami luka bakar di sebagian tubuh dan kondisi kritis hingga dilarikan ke rumah sakit wilayah Bangkalan, guna dilakukan tindakan medis.

Petugas kepolisian Bangkalan membenarkan bahwa di wilayah Desa Sembilangan telah terjadi ledakan mercon. Kejadian sekitar pukul 16,00 WIB yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan dua lainnya dirawat di rumah sakit di Bangkalan.

"Iya memeng telah terjadi ledakan mercon atau petasan, sekitar pukul 16.00 WIB. Yang mengakibatkan menelan korban, satu meninggal dunia dan dua orang lainnya dirawat di Rumah Sakit Bangkalan," kata AKBP. Febri Isman Jaya.

Dari keterangan yang diterima petugas sementara, petasan meledak di rumah warga. Namun, petugas masih melakukan penyelidikan terkait petasan tersebut, apakah dirakit sendiri atau membeli.

"Kami masih melakukan penyelidikan, terkait petasan apa dirakit sendiri atau membeli. Ini kami masih melakukan pengembangan," terang AKBP Febri Isman Jaya kepada awak media.

Ia mengatakan, karena kondisi di lapangan kurang memungkinkan, petugas akan melanjutkan olah tempat kejadian perkara pada Sabtu hari ini.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:41
03:04
02:15
03:41
21:38
05:31
Viral