Motor Pasutri dan Anak Tabrak Pikap di Klemuk Batu.
Sumber :
  • tvOne - edy cahyono

Motor yang Ditumpangi Pasutri dan Anak Tabrak Pikap di Klemuk Batu, Satu Tewas di Tempat

Senin, 3 Juni 2024 - 10:58 WIB

"Akibat laju motor yang kencang dan tak bisa dikendalikan karena jalanan yang menurun tajam, motor yang dikendarai Asad Umar menabrak mobil pikap yang melaju di depannya dan menyebabkan korban bersama istri dan anaknya terjatuh. Naas korban mengalami luka parah di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi," bebernya.

Petugas piket unit Gakkum yang datang ke lokasi langsung lakukan olah TKP. Selanjutnya untuk jenazah korban dibawa ke RS Hasta Brata untuk dilakukan visum luar. Untuk dua orang yang di bonceng mengalami luka lecet di tangan kanan dan kaki sebelah kiri. Saat ini korban di rawat di RS Hasta Brata Batu.

"Petugas juga mengamankan kedua kendaraan yang terlibat untuk barang bukti penyelidikan lebih lanjut," pungkasnya.

Kami tetap mengimbau bagi pengendara motor khususnya matic agar tetap berhati-hati saat lewat jalur Klemuk. Pastikan rem kendaraan dalam keadaan sehat sebelum melalui jalur ini. (eco/gol)

 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:56
06:46
02:35
01:58
01:28
01:07
Viral