- tim tvone - kasianto
Sopir Truk Asal Boyolali Diduga Mabuk, Tewas setelah Tabrak Pohon di Nganjuk
Nganjuk, tvOnenews.com - Kecelakaan tragis terjadi di jalan raya Nganjuk, Jumat (12/7). Kecelakaan menewaskan seorang sopir truk asal Boyolali. Korban diidentifikasi sebagai R (33) asal Desa Sawahan, Kecamatan Ngemplak, Boyolali, Jawa Tengah.
Menurut saksi mata insiden ini terjadi pada pukul 05.30 WIB. Di lokasi kejadian, truk yang dikendarai seorang pria tersebut terlihat melaju dengan kecepatan kencang dan oleng sebelum akhirnya menabrak sebuah pohon di pinggir jalan. Benturan keras tersebut membuat bagian kaca depan truk pecah dan sopir terlempar keluar.
Kanit Gakkum Lakalantas Polres Nganjuk Iptu Heri Buntoro membenarkan, bahwa insiden kecelakaan sebuah dump truk menabrak pohon.
"Kejadiannya di Jalan Raya Nganjuk-Kediri Desa Babadan, Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk. Dump truk bernomor polisi AE-8249-GE, dikemudikan R (33) asal Desa Sawahan, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Bayolali," jelas Iptu Heri.
Kronologinya menurut Kanit Gakkum Iptu Heri Buntoro, kecelakaan ini berawal dari dump truk yang dikemudikan oleh R sebelumnya berjalan dari arah Utara ke Selatan diperkirakan berjalan dengan kecepatan tinggi. Sesampainya di lokasi hilang kendali, kemudian menabrak pohon di sebelah barat jalan mengakibatkan truk terguling.
"Akibatnya, selain truk terguling rusak parah dan pengemudi dump truk mengalami luka di kepala meninggal dunia di lokasi," ungkap Iptu Heri.
"Karena jarak sudah dekat dan tidak bisa menghindar lagi, terjadilah kecelakaan lalu lintas. Selanjutnya korban dibawa ke rumah sakit untuk dimintakan VER, sementara untuk mengetahui pasti penyebab kecelakaan tersebut, dump truk dievakuasi ke Unit Lakalantas Polres Nganjuk, untuk barang bukti penyelidikan," pungkasnya. (kso/hen)