Deklarasi Pilkada Damai tanpa kehadiran paslon nomor urut 2 Fawait-Djoko.
Sumber :
  • sinto sofiadin

KPU Jember Plin-plan, Paslon Fawait-Djoko Boikot Deklarasi Damai Pilbup

Rabu, 25 September 2024 - 14:04 WIB

Jember, tvOnenews.com – Pasangan calon (Paslon) nomor urut 2, Fawait–Djoko, absen dalam acara deklarasi kampanye damai yang digelar di Kota Cinema Mall Jember, Selasa (24/9/2024) malam.

Ketidakhadiran mereka mencuatkan tudingan ketidakadilan dan pelanggaran kesepakatan yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jember.

Deklarasi tersebut dihadiri oleh Paslon nomor urut 1, Hendy–Firjaun, yang memencet sirine sebagai simbol disepakatinya kampanye damai.

Namun, absennya kubu Fawait–Djoko menjadi sorotan setelah mereka menyampaikan protes keras kepada KPU.

Ketua Tim Pemenangan Fawait–Djoko, Gogot Cahyo Baskoro menyatakan, bahwa pihaknya melihat adanya keberpihakan KPU kepada paslon nomor urut 1.

“Kita menengarai adanya pembiaran dalam beberapa hal. Dan ada indikasi kuat ke sana (keberpihakan pada Paslon nomor urut 1 – red),” ujar Gogot pada Rabu (25/9/2024) siang. 

Gogot juga menyoroti pelanggaran kesepakatan terkait batasan jumlah massa yang dibawa oleh masing-masing paslon, yang seharusnya maksimal 50 orang.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral