Cagub Jatim nomer urut 03, Tri Rismaharini bersama kader lingkungan.
Sumber :
  • tim tvOne

Kampanye Pilgub Jatim, Risma Paparkan Rencana Pengelolaan Lingkungan dan Urban Farming

Rabu, 25 September 2024 - 18:22 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 3, Tri Rismaharini, bertemu dengan para kader lingkungan di Cafe Bober, Surabaya, pada hari pertama kampanye Pilkada serentak 2024, Rabu (25/9).

Pada pertemuan ini, Risma, sapaan akrabnya, menyampaikan apresiasi atas kontribusi para kader lingkungan yang telah membantu proses perubahan di Surabaya, terutama dalam hal pengelolaan sampah dan urban farming.

Risma menjelaskan bahwa sejak ia menjabat sebagai Kepala Dinas Kebersihan Kota Surabaya, jumlah sampah yang masuk ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) secara signifikan turun. Dari semula 3.600 ton, jumlahnya menyusut menjadi hanya 1.200 ton per hari. 

“Saat saya selesai jadi Kepala Dinas Kebersihan, angka sampah turun 1.000 ton lebih, padahal jumlah penduduk terus meningkat,” ujarnya. 

Menurut Risma, salah satu faktor penting dalam penurunan sampah ini adalah peran aktif para kader lingkungan. Mereka tak hanya mengelola sampah, tetapi juga mengolahnya menjadi produk yang bermanfaat. 

“Sekarang, 1.000 ton sampah sudah diolah menjadi listrik. TPA di Surabaya menjadi TPA pertama yang menghasilkan listrik, dan itu diresmikan langsung oleh Presiden,” jelas Risma. 

Selain itu, Risma juga mengembangkan urban farming yang melibatkan ibu-ibu di Surabaya. Ia menekankan bahwa gerakan ini bukan hanya membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga, tetapi juga menjadi solusi atas harga bahan pokok yang sering melonjak. 

“Saat harga cabai mahal, kita tanam sendiri. Sekarang cabai dari Surabaya banyak yang dikirim ke luar kota,” katanya. 

Dalam kesempatan tersebut, Risma juga mengenang perjalanan kampanye saat mencalonkan diri sebagai wali kota Surabaya. Ia mengungkapkan bahwa para relawannya saat itu bekerja tanpa imbalan, menunjukkan loyalitas yang tinggi. 

“Mereka punya harga diri yang sangat tinggi, tak pernah meminta uang, bahkan saat kampanye mereka berkreasi sendiri dengan memakai topeng foto saya,” ujar Risma.

Menutup pertemuan, Risma mengungkapkan rencana ke depan jika terpilih sebagai Gubernur Jawa Timur, salah satu fokusnya adalah mengatasi masalah pupuk bagi petani dengan menggerakkan ibu-ibu untuk memproduksi pupuk organik dalam skala besar. 

“Saya akan melibatkan profesor dari IPB untuk melatih para kader dalam membuat pupuk organik, sehingga kesulitan pupuk yang dihadapi petani bisa berkurang,” ungkapnya. 

Risma juga berjanji akan melibatkan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan, terutama terkait penanganan sampah dan pengelolaan hutan yang kritis. Menurutnya, kerja sama yang erat antara masyarakat dan pemerintah akan menjadi kunci keberhasilan program lingkungan di Jawa Timur. (gol) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:47
02:34
07:08
02:04
19:18
06:15
Viral