Aksi demo massa menuntut Polres Lumajang segera tuntaskan kasus temuan ladang ganja di kawasan TNBTS.
Sumber :
  • wawan sugiarto

Polres Lumajang Didesak Segera Tuntaskan Kasus Penemuan Ladang Ganja di Kawasan TNBTS

Kamis, 26 September 2024 - 20:12 WIB

Lumajang, tvOnenews.com - Puluhan massa yang tergabung dalam Pemuda Lumajang Bergerak mendesak Polres Lumajang, agar segera mengusut tuntas kasus penanaman ganja di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger (TNBTS), Dusun Pusung Duwur, Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Kamis (26/9/24).

Massa aksi tiba di depan Kantor Polres Lumajang sekira pukul 11.54 WIB. Setidaknya 60 pemuda ikut andil dalam aksi tersebut. Mereka membawa poster dan sepanduk bertuliskan aspirasi mereka.

"Kami mendesak Polres Lumajang agar mengusut tuntas kasus ganja di kawasan TNBTS. Usut sampai ke akar-akarnya," demikian tulisan sepanduk tersebut.

"Kami dari Pemuda Lumajang Bersatu mengharapkan Polres Lumajang memberikan atensi dan perhatian lebih dalam perkara ini. Dalam aksi ini, kami bukan memusuhi Polres Lumajang, tetapi kami mendukung agar perkara ganja yang membuat nama Lumajang tidak baik, segera diusut tuntas," teriak salah satu pendemo dalam orasinya.

Sementara itu, Rian salah satu pendemo menyampaikan, penanaman ganja di kawasan TNBTS bukan perkara main-main. Untuk itu, dirinya meminta kepada instasi kepolisian agar segera melakukan tindakan nyata untuk menjaga marwah Kabupaten Lumajang.

"Kami meminta pihak kepolisian memberikan tindakan tegas, siapa saja pelakunya harus ditangkap dan diadili secara hukum yang berlaku, ini kasus bukan sembarang kasus, ini kasus besar setelah Aceh," ungkap dia.

Koordinator Lapangan (Korlap) Zainul Arifin menuntut Polres Lumajang agar otak maupun aktor utama dari penanaman ganja di kawasan TNBTS segera ditangkap.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:12
02:15
00:36
01:07
02:33
00:50
Viral