Cabup Blitar Mak Rini Sambut Hari Santri dengan Upacara dan Jalan Sehat Bersama Ribuan Nahdliyyin.
Sumber :
  • muhammad imron

Cabup Blitar Mak Rini Sambut Hari Santri dengan Upacara dan Jalan Sehat Bersama Ribuan Nahdliyyin

Selasa, 22 Oktober 2024 - 15:24 WIB

Blitar, tvOnenews.com - Calon Bupati Blitar nomor urut dua Hj. Rini Syarifah mengikuti upacara dan jalan sehat dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) bersama ribuan kaum Nahdliyyin di Lapangan Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Selasa (22/10). Kedatangan Mak Rini disambut antusias warga NU yang ikut dalam peringatan HSN.

"Hari Santri adalah momen yang sangat penting, khususnya bagi para santri yang telah banyak berkontribusi dalam membangun karakter bangsa. Santri adalah pilar penting dalam menjaga dan mewariskan nilai-nilai luhur agama dan kebangsaan," pesan Rini Syarifah.

Mak Rini mengapresiasi kegiatan upacara Hari Santri Nasional di Kecamatan Ponggok, ia berharap semangat perjuangan dan pengorbanan para ulama demi menjaga agama dan bangsa. Selain itu santri memiliki peran penting dalam membangun moral bangsa.

"Tak lupa, terima kasih kepada para peserta yang telah meluangkan waktu untuk berpartisipasi. Semoga acara ini berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat bagi kita semua," ucapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Hari Santri Nasional Kecamatan Ponggok Lutfi Hasim mengatakan, rangkaian kegiatan Hari Santri Nasional di Kecamatan Ponggok diikuti oleh ribuan warga NU, mulai dari pelaksanaan upacara bendera dan jalan sehat.

"Kegiatan Hari Santri Nasional di Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok diikuti oleh MWC NU dan Badan Otonom, selain itu juga diikuti oleh santri baik dari santri pondok pesantren dan pelajar," terangnya.

Kehadiran Mak Rini dalam peringatan HSN di Ponggok membuat acara lebih meriah karena banyak warga yang berburu ingin berfoto bersama calon bupati petahana.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral