- tvOne - zainal
Empat Kapal Perang Rusia Tiba di Surabaya untuk Latihan Bersama ORRUDA 2024 dengan TNI AL
Surabaya, tvOnenews.com - Empat kapal perang Angkatan Laut Rusia tiba di Pelabuhan Perak Surabaya pada Minggu (3/11) untuk mengikuti Latihan Bersama (Latma) Orruda 2024 dengan Komando Armada II TNI AL.
Kapal-kapal yang datang terdiri dari tiga kapal perang kelas Korvet, yaitu RF Rezky, RF Gromky, dan RF Aldar Tsydenzhapov, serta satu kapal tanker medium, Pechenga, lengkap dengan satu unit helikopter dan Tug Salvage Alata.
Kedatangan armada Rusia disambut oleh Komandan Lantamal V Surabaya Laksma TNI Arya Delano dan Wadan Satgas Latma ORRUDA 24 Letkol Laut (P) Rivo Havilland. Sesuai dengan tradisi, kehadiran kapal perang tersebut dimeriahkan dengan tarian khas Surabaya.
Dari pihak Rusia, hadir Dubes Rusia untuk Indonesia Sergei G Tolcenov, COTG Captain Aleksei Antsiferov, serta Atase Rusia Colonel Maxim Lukianov, bersama dengan para komandan kapal perang Rusia.
Laksma TNI Arya Delano mengungkapkan rasa terima kasih atas partisipasi Angkatan Laut Rusia dalam latihan bersama ini.
“Ini adalah aktualisasi dari hubungan kerja sama internasional antara TNI AL dan Angkatan Laut Rusia,” tuturnya.
Sementara itu, COTG Captain Aleksei Antsiferov menyatakan bahwa Latma ini merupakan kesempatan baik untuk menguji kesiapan para kru kapal dari kedua armada.
"Kegiatan ini memiliki potensi untuk bertukar pengalaman dan keterampilan, serta memperkuat persahabatan antar prajurit," ujarnya.
Dalam Latma ORRUDA 24, TNI AL akan mengerahkan dua kapal perang, KRI I Gusti Ngurah Rai-332 dan KRI Frans Kaisiepo-368, serta helikopter anti-kapal selam Panther AS565 Mbe.
Latihan ini akan berlangsung hingga 10 November, dibagi menjadi dua fase: Harbour Phase dan Sea Phase. Nama ORRUDA diambil dari simbol nasional masing-masing negara, yaitu Orel (Elang Rusia) dan Garuda.
Latma ini diharapkan dapat mempererat hubungan kedua negara serta meningkatkan profesionalisme para prajurit yang terlibat. (zaz/gol)