- tim tvone - sandi irwanto
36 Negara Pantau Pilkada Serentak di Jawa Timur
"Tak cuma itu, Jawa Timur juga memiliki paslon tunggal, alias bumbung kosong. Menurutnya ini realitas politik baru di Indonesia. Selain itu kompleksitas keanekaragaman di kultur Jawa Timur yang juga lengkap," jelasnya.
Salam menambahkan, geografis kepulauan Jawa Timur punya tantangan-tantangan yang dimana penyelenggaraan serentak satu hari selesai itu bisa dilihat di Jawa Timur.
"Jawa Timur juga memiliki jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang cukup besar, yakni 31 juta serentak satu hari. Ini menjadi hal luar biasa luar biasa bagi para penyelenggara pemilu dari negara lain," imbuh Salam.
"Jadi, mereka itu mau belajar,” tukasnya.
"Ini cukup istimewa ya, sehingga kami berharap kita semua menyambut dengan baik. Ayo kita tunjukkan bahwa proses demokrasi di Indonesia khususnya Jawa Timur sudah sangat dewasa. Sehingga 27 November nanti berjalan dengan sukses, damai dan menghasilkan pemimpin yang luar biasa,” tandasnya. (msi/hen)