Khofifah Takziyah ke Rumah Duka Keluarga Daris.
Sumber :
  • Tim tvone - tim tvone

Khofifah Takziyah ke Rumah Duka Keluarga Daris di Situbondo, Saksi Khofifah-Emil yang Meninggal Dunia Usai Bertugas

Jumat, 29 November 2024 - 21:54 WIB

Situbondo, tvOnenews.com - Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa takziyah ke rumah duka, keluarga almarhum Daris Kurniawan Adiputra, di Desa Dawuhan, Kecamatan Situbondo, Jumat (29/11). 

Daris adalah saksi paslon 02 yang meninggal dunia usai bertugas di TPS 17 Desa Dawuhan saat gelaran Pilkada Serentak 2024. 

Suasana haru mewarnai rumah duka saat Khofifah tiba menyapa keluarga yang ditinggalkan Daris. Pasalnya, Daris tutup usia di usianya yang 32 tahun, dengan meninggalkan istri yang sedang mengandung lima bulan dan satu orang anak kelas empat sekolah dasar.

Ike Rahmawati, istri almarhum Daris, bahkan langsung memeluk Khofifah begitu cagub Jatim petahana ini sampai di kediamannya. 

Ike tampak tak kuasa menahan emosi dan langsung menangis di pelukan Khofifah. Ia tampak begitu sedih, terlebih ia harus kehilangan suami saat dalam kondisi hamil lima bulan. 

“Terima kasih Ibu Khofifah yang berkenan datang takziyah ke rumah kami. Saat ini tinggal saya dengan putrinya, Dama Fadlah Kamaliyah, saat ini saya tengah mengandung,” ujar Ike. 

Lebih lanjut dalam kesempatan ini, Khofifah secara langsung menyampaikan duka pada keluarga Daris. Tak hanya itu, Khofifah bersama rombongan juga menyempatkan untuk tahlilan bersama untuk almarhum Daris. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
04:17
Viral