Cabup Bojonegoro.
Sumber :
  • tvOne - dewi rina

Paslon 02 Wahono-Nurul Menang Telak di Pilbup Bojonegoro, Koalisi Bojonegoro Maju Klaim 89% Suara

Minggu, 1 Desember 2024 - 22:52 WIB

Bojonegoro, tvOnenews.com – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono dan Nurul Azizah, berhasil meraih kemenangan telak dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) serentak 2024. Paslon nomor urut 02 ini unggul di hampir seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Bojonegoro.

Berdasarkan data real count internal Koalisi Bojonegoro Maju (KBM) dari sumber C.Hasil KWK-TPS, paslon Wahono-Nurul menang di 2.116 dari total 2.120 TPS. Sementara itu, paslon nomor urut 01, Teguh Hariyono-Farida Hidayati, yang diusung PDI-P dan Perindo, hanya unggul di 4 TPS dengan selisih suara yang sangat tipis.

Ketua Tim Pemenangan Wahono-Nurul, Joko Purwanto, mengonfirmasi keunggulan ini.

“Data yang kami miliki berasal dari laporan saksi-saksi di seluruh TPS. Dari 430 desa di Bojonegoro, Wahono-Nurul menang telak. Hanya kalah di 4 TPS, dan selisihnya pun kecil,” ujar Joko, Minggu (1/12).

Menurut Joko, kemenangan ini membuktikan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap paslon Wahono-Nurul, yang berhasil meraih 89% suara atau 700.928 suara dari total 806.396 pemilih yang hadir. Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Bojonegoro sendiri tercatat sebanyak 1.026.039 orang.

Kecamatan dengan jumlah suara terbanyak antara lain Dander, Kedungadem, dan Baureno.

“Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat Bojonegoro atas dukungan besar ini,” tambah Joko.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:38
01:46
01:06
08:05
07:07
03:14
Viral