- tvOne - zainal azkhari
SD Muhammadiyah 11 Surabaya Gelar Donor Darah untuk Bantu PMI Jelang Ramadan
Mursiyah juga menyampaikan apresiasinya terhadap langkah-langkah positif yang diambil oleh para wali murid dan warga sekitar.
“Ini adalah salah satu bentuk nyata dari semangat gotong-royong dan kepedulian terhadap sesama,” tutupnya.
Kegiatan donor darah dan bazar ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat, serta menanamkan nilai-nilai kebersamaan dan saling tolong-menolong sejak dini kepada para siswa.
Probo Negoro, salah seorang wali murid yang turut mengikuti donor darah, mengaku sangat bangga karena bisa membantu sesama dengan mendonorkan darahnya bagi yang membutuhkan.
“Saya merasa sangat bangga bisa membantu sesama dengan mendonorkan darah saya, terutama menjelang Ramadan di mana kebutuhan darah semakin meningkat,” kata Probo Negoro, wali murid SD Muhammadiyah 11 Surabaya.
Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Surabaya, Dr. H. Muhammad Ridlwan, M.Pd., mengapresiasi perayaan milad ke-57 SD Muhammadiyah 11 yang diisi dengan kegiatan donor darah. Ia juga berharap para pengajar dan siswa terus berprestasi dan mampu berkompetisi dalam berbagai bidang.
“Perayaan milad SD Muhammadiyah 11 ke-57 dengan kegiatan donor darah ini sangat positif. Saya berharap para pengajar dan siswa dapat terus berprestasi dan berkompetisi, terutama dengan adanya aturan baru mengenai ujian nasional,” pungkasnya. (zaz/gol)