- tim tvone - sinto sofiadin
Seberangi Sungai, Pasutri di Jember Hilang Terseret Arus
Jember, tvOnenews.com - Slamet (57) dan Imroatul Jamilah (56) warga Dusun Warukebo, Desa Andongsari Ambulu Jember, Rabu (15/1) sore, dikabarkan hilang terseret arus sungai Mayang yang ada di Desa Andongsari Ambulu.
Kedua korban hilang terseret arus sungai kali Mayang saat pulang dari ladang, sampai berita ini ditulis, pencarian masih dilakukan terhadap kedua korban.
Kedua korban selama ini memang sering menyeberang sungai tersebut setiap ke ladangnya, kebetulan ladang milik korban berada di sisi selatan sungai.
"Sebenarnya warga sini sudah biasa menyeberang dengan menggunakan rakit dari jerigen untuk menyeberang, dengan bantuan tambang yang diikatkan di dua sisi sungai, cuma hari ini, arus sungai cukup deras," ujar Duta Satria warga sekitar.
Hal yang sama juga disampaikan No warga lainnya. Dirinya sempat berusaha menolong korban, namun tidak mampu, sehingga ia langsung menghubungi tetangganya untuk mengejar korban yang terseret arus sungai.
"Tadi Bu Jamilah menyeberang bersama Pak Slamet, sambil membawa barang, saat sudah mau ke tepi, Bu Jamilah gak kuat menahan beban, sehingga posisinya agak menukik ke depan, terus sama Pak Slamet berusaha ditolong, tapi naas, Pak Slamet juga ikut terseret, saya yang agak jauh dari lokasi sempat melihat keduanya, kemudian saya berusaha menolong, tapi tidak kuat juga," ujar Pak No.
Kemudian dirinya menghubungi warga yang lain dan diteruskan ke perangkat desa, untuk selanjutnya melaporkan adanya warga terseret arus ke aparat kepolisian.
Sementara Kapolsek Ambulu AKP Latifah, saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa dua warga yang hilang terseret arus sungai Mayang.
"Kejadiannya sore sekitar jam 5, korban sepasang suami istri, saat ini sedang dalam pencarian, kami sudah menerjunkan tim baik dari relawan maupun BPBD untuk menyisir sungai," kata Latifah.
Pagi ini pencarian korban kembali dilanjutkan. (sss/hen)