Polresta Banyuwangi berhasil mengamankan barang bukti sabu seberat 0,5 kilogram lebih.
Sumber :
  • tvone - happy oktavia

Hendak Diedarkan Saat Lebaran, Setengah Kilogram Sabu Diamankan Polisi di Banyuwangi

Sabtu, 9 April 2022 - 09:57 WIB

Banyuwangi, Jawa Timur - Jajaran Satnarkoba Polresta Banyuwangi, Jawa Timur, mendapat tangkapan istimewa. Sabu seberat 0,5 kilogram lebih berhasil diamankan. Barang terlarang ini disita dari dua pengedar kelas kakap di Kota Banyuwangi. Total transaksinya mencapai Rp 550 juta. 

Dua pengedar itu masing-masing, ES (34) dan BG (32), keduanya warga Banyuwangi.  Mereka ditangkap terpisah. Pertama, polisi menangkap ES. Pria ini ditangkap di halaman Polresta Banyuwangi  ketika akan membesuk istrinya, SK (30), yang ditahan di Polresta dalam kasus narkoba.

"Jadi, pelaku sudah dikuntit ketika akan membesuk istrinya di Polresta, Maret kemarin.  Ketika digeledah, di mobil pelaku ditemukan beberapa paket sabu seberat 25 gram," kata Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nasrun Pasaribu, Jumat (8/4/2022) siang. 

Begitu ditemukan sabu, pelaku digelandang ke rumahnya. Di kamar pelaku ditemukan 300 gram lebih sabu yang disimpan di bawah kasur.

"Barang bukti sabu ini akan diedarkan di momen puasa dan Lebaran mendatang," jelas Kapolresta. 

Setelah ES, sehari kemudian, Satnarkoba  mengamankan BG. Berawal dari penangkapan pengedar sabu, identitas BG terbongkar. Dari tangannya ditemukan sekitar 2 ons sabu.

"Antara ES dan BG ini tidak ada kaitan jaringan. Namun, keduanya sama-sama pemain baru, kelasnya sudah ons," jelas Kapolresta. 

Selain dua pengedar kelas atas, polisi juga mengamankan 20 tersangka lain dalam kasus narkoba. Mereka hasil operasi mulai Maret hingga April. 

Dari banyaknya barang bukti sabu yang diamankan ini bisa menyelamatkan sekitar 2.755 orang.

"Kami masih terus mengembangkan temuan sabu dalam jumlah besar ini. Dugaannya, memang disiapkan menghadapi Lebaran," pungkas Kapolresta. (Happy Oktavia/rey) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral