Gubernur Jatim cek pos pengamanan di rest area Ngawi.
Sumber :
  • tim tvone - erfan

Pastikan Pelayanan Mudik Lebaran Aman, Sehat dan Selamat, Gubernur Jatim Cek Pos Pengamanan

Jumat, 29 April 2022 - 19:11 WIB

Ngawi, Jawa Timur - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa bersama jajaran Forkopimda Jatim melakukan pengecekan pos pengamanan di rest area 575-A ruas tol Ngawi-Kertosono, tepatnya di Desa Ngale, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, Jumat (29/4).

Selain cek kesiapan personil gabungan, baik dari TNI-Polri, Pol-PP, tim medis dan juga dan Pemkab setempat, Khofifah juga melihat pelayanan vaksinasi dosis 2 dan 3 atau booster di rest area tersebut. 

“Di pos pengamanan mudik lebaran di rest area Ngawi ini ada tim yang akan mengomandani layanan-layanan pada saat mudik dan balik lebaran, baik dari polres 15 orang, kodim 6 orang, pol-pp 6 orang, dishub 6 orang dan juga 6 dari kesehatan,” ujar Khofifah. 

“Dengan sinergitas ini, kita ingin memastikan bahwa semua layanan masyarakat terkait perjalanan mudik dan balik lebaran ini bisa berjalan aman, sehat dan selamat,” imbuhnya. 

Sementara itu, dari hasil pantauan di lapangan, Khofifah menyampaikan bahwa arus lalu lintas baik di jalan tol maupun di jalur arteri yang masuk Jatim ini, mulai ada kenaikan sejak Kamis malam. Namun masih relatif aman dan lancar tidak ada kemacetan berarti.

Dari data yang disampaikan Kapolres Ngawi, AKBP I Wayan Winaya, kenaikan arus lalu lintas yang masuk ke Jawa Timur sudah mencapai 189 persen per Kamis pukul 08.00 WIB hingga Jumat pukul 08.00 WIB.

“Per Kamis malam kemarin memang mulai terjadi tren naik 189 persen, arus lalu lintas dari Jateng masuk wilayah Jatim, kalau jumlah kendaraan yang masuk Kamis malam hingga Jumat pagi tadi sudah mencapai 15.900 kendaraan,” terang I Wayan saat menyampaikan paparan di depan Gubernur Jatim dan Kapolda Jatim. 

Untuk memastikan mudik berjalan aman, nyaman dan selamat, pemerintah Kabupaten Ngawi bersama TNI-Polri telah menyiagakan 41 personil di setiap pos pengamanan. Layanan vaksinasi juga disediakan bagi para pemudik yang belum vaksin baik dosis 2 maupun booster. 

Gubernur Jatim menghimbau pemudik untuk tetap waspada terhadap penularan Covid-19 meskipun saat ini sudah terkendali, tetap menjaga protokol kesehatan selama merayakan Idul Fitri bersama keluarga. (MEN/hen)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral