- tim tvOne - Edy Cahyono
Pedagang Sapi Protes Minta Pasar Hewan di Kabupaten Malang Dibuka Kembali
"Kita akan mencari solusi segera. Karena mereka (pedagang) adalah tulang punggung mencari nafkah," kata Pujiyono.
Lebih lanjut Pujiyono mengatakan, sebetulnya sosialisasi telah dilakulan secara terus menerus mengenai penutupan pasar.
"Sebelumnya pada hari Minggu kemarin sudah ada sosialisasi. Penutupan kemarin tidak ada masalah, cuman yang datang ini kan mungkin tidak tahu kalau ini ditutup," kata Pujiyono.
Sementara itu, Kepala UPT Pasar Gondanglegi, Saiful Anam menjelaskan telah mencatat permintaan para pedagang yang meminta agar pasar dibuka kembali.
"Sebetulnya tidak protes. Mereka menyampaikan aspirasi, memohon agar dapat segera dibuka," kata Saiful.
Saiful menjelaskan untuk kepastian samapai kapan penutupan pasar akan dilakukan, atau kapan akan kembali dibuka belum bisa memberikan kepastian.
"Batas penutupan pasar masih belum tahu kapan dilakukan. Jadi alangkah baiknya diantisipasi penularan PMK dengan ditutup dahulu. Sampai ada surat edaran berikutnya," ungkap Saiful.