Jelang Idul Adha, polisi perketat hewan ternak yang masuk dari Bali.
Sumber :
  • tim tvone - happy oktavia

Jelang Idul Adha, Polresta Banyuwangi Perketat Pengawasan Hewan Ternak di Pelabuhan Ketapang

Jumat, 8 Juli 2022 - 18:48 WIB

Banyuwangi, Jawa Timur - Memasuki Idul Kurban, personel Polresta Banyuwangi makin memperketat pengawasan ternak dari Bali. Polisi melakukan sweeping setiap truk ternak yang masuk di Pelabuhan Ketapang. Selain sweeping, polisi juga menyemprotkan disinfektan setiap ternak yang diangkut truk. 

Sweeping ternak ini menggandeng petugas dari Balai Karantina Hewan Ketapang. Targetnya, setiap ternak yang akan masuk atau hanya melintasi Banyuwangi, bebas dari penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). 

"Posko kami siapkan selama 24 jam di Pelabuhan Ketapang. Bersama petugas Balai Karantina, kami lakukan pemeriksaan ternak dan semprot disinfektan," kata Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Deddy Foury Millewa, Jumat (8/7).  

Kegiatan memantau peredaran ternak dari Bali ini ditangani personel Polsek KP3 Tanjungwangi, Banyuwangi. Hal ini sejalan dengan Surat Menteri Pertanian No. 145 tahun 2022. Isinya, berkaitan dengan lockdown peredaran ternak dan penyemprotan disinfektan untuk mencegah penularan PMK.

"Penyebaran wabah PMK ini sangat cepat, sehingga penanganannya harus cepat pula. Jika ditemukan angkutan ternak dari luar daerah diwajibkan dikembalikan ke daerah asal," tegas Kapolresta. 

Sampai detik ini, belum ditemukan angkutan ternak yang datang dari Bali. Tapi, kami tetap siaga," tegasnya. (hoa/hen) 
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral