Tim densus 88 anti teror Mabes Polri mengamankan seorang terduga teroris di Kabupaten Magetan.
Sumber :
  • tim tvone - miftakhul erfan

Tim Densus 88 Amankan Seorang Terduga Teroris di Magetan

Selasa, 2 Agustus 2022 - 18:26 WIB

Magetan, Jawa Timur – Tim densus 88 anti teror Mabes Polri mengamankan seorang terduga teroris di Kabupaten Magetan, Selasa (2/8), sekitar pukul 08.00 Wib. 

Selain mengamankan terduga Abdul Rahman Yurisya alias Deni, Densus 88 juga mengamankan satu buah laptop dan buku rekening dari rumah istri di Magetan.

Penangkapan terduga teroris Abdul Rahman Yurisya alias Deni ini dilakukan oleh densus 88 anti teror di Jalan Raya Desa Nitikan, saat keluar dari rumah istrinya, di Desa Sumber Agung, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan. 

Sesuai informasi di lapangan, usai penangkapan oleh tim Densus 88, terduga teroris jaringan Jamaah Islamiyyah tersebut diamankan sementara ke Mapolres Magetan dan langsung dibawa ke Makodensus 88 Mabes Polri pada Selasa siang. 

Menurut keterangan Adib Abdul Qodir, kakak dari istri terduga teroris, Abdul Rahman alias Deni diamankan saat keluar rumah, pihak keluarga mengaku tidak tahu menahu terkait penangkapan Abdul Rahman. 

“Ia ngajar biasa di madrasah pondok dekat rumah, jadi sepengetahuan keluarga tidak ada lagi aktivitasnya, tahu saya itu info dari whatsapp group keluarga, tidak tau dimana nangkapnya saya tanya rekan di polres juga belum bisa kasih keterangan,” ujar Adib saat ditemui di rumah istri terduga, Selasa siang. 

Sementara itu, Kepala Desa Sumberagung Supardi, membenarkan adanya petugas kepolisian yang meminta untuk diantarkan ke rumah istri terduga. Polisi hanya datang sebentar untuk mengambil laptop dan juga buku rekening, selebihnya tidak tahu. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
02:04
01:09
04:11
07:10
12:11
Viral