rombongan perguruan pencak silat bentrok dengan warga.
Sumber :
  • tim tvone - edy cahyono

Rombongan Pencak Silat Bentrok dengan Warga di Malang

Senin, 8 Agustus 2022 - 17:54 WIB

Malang, Jawa Timur - Rombongan perguruan pencak silat bentrok dengan warga. Peristiwa itu terjadi di Jalan Sudanco Supriadi Sukun, Kota Malang. Kejadiannya pada Minggu (7/8), dan viral di media sosial.

Setelah viralnya berita dan video bentrokan itu, muncul video pernyataan himbauan dari pengurus perguruan pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Malang Kota.

Pada video tersebut disampaikan oleh Hendro Haryoko selaku anggota Dewan Cabang PSHT Cabang Malang Kota. Ia menghimbau kepada warga PSHT, untuk tidak melakukan konvoi di setiap kegiatan peringatan satu abad PSHT dan pengesahan warga baru PSHT Tahun 2022.

"Marilah kita menaati dan mengikuti himbauan Ketua Umum PSHT Pusat Madiun, Kangmas R Moerdjoko HW agar turut menjaga keamanan, ketertiban, dan kondusifitas di daerah masing-masing," ujarnya dalam video tersebut.

Pada video itu, Hendro Haryoko juga meminta agar himbauan yang disampaikannya tersebut dapat dilaksanakan.

"Demikian imbauan ini kami sampaikan, atas perhatian dan harap dilaksanakan sebaik-baiknya," tandasnya.

Video itu memperlihatkan rombongan perguruan pencak silat bentrok dengan warga Kota Malang.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:59
01:18
04:24
02:07
06:05
05:06
Viral