- Tim tvone - yusuf saputro
Ratusan Warga dari Berbagai Elemen di Kediri, Desak Moeldoko Maju Pilpres 2024
"Semoga niat baik panjenengan diridhoi Allah," ungkap Soejono.
Salah satu perwakilan masyarakat yang hadir, Harmawan, mengungkapkan alasannya mendorong Moeldoko untuk berperan di bursa capres 2024.
Menurutnya, Moeldoko adalah tokoh kebanggaan warga Kediri di pentas nasional.
"Kepedulian Bapak Moeldoko kepada petani dan segenap elemen masyarakat bawah sangat tinggi dan tidak diragukan lagi. Kami ingin bapak bisa jadi presiden," tegasnya.
Moeldoko merupakan warga asli kelahiran Desa Pesing, Kecamatan Purwoasri, Kabupaten Kediri, pada 8 Juli 1957. Lahir dari pasangan Moetaman dan Masfuah yang berprofesi sebagai perangkat desa dan bertani.
Moeldoko berhasil mencapai puncak karir seorang tentara dengan menduduki jabatan Panglima TNI pada tahun 2013 hingga 2015 dengan pangkat Jenderal bintang 4.
Saat ini Moeldoko merupakan Kepala Staf Kepresidenan pada pemerintahan Presiden Joko Widodo. (yso/hen)