- tim tvone - happy oktavia
Hebohkan Istana Negara, Begini Respon Tetangga Farel di Banyuwangi
Bakat Farel dalam olah vokal memang sudah muncul sejak kecil. Ketika duduk kelas 1 SD, Farel sudah terlihat hobi bernyanyi. Suaranya yang melengking membuatnya piawai melantunkan lagu-lagu melankolis, terutama lagu daerah Banyuwangi.
“Bakatnya memang sudah muncul sejak kecil. Akhirnya, kami ajak membuat konten dan viral ini,” kata David Hasrul Harahap, salah satu kerabat Farel via telepon, Kamis (18/8).
Sebelumnya, jagat maya dihebohkan dengan aksi penyanyi cilik yang menggoyang Istana Negara usai upacara Kemerdekaan RI, Rabu (17/8).
Belakangan, penyanyi itu diketahui berasal dari Banyuwangi. Dalam aksinya, Farel menggunakan baju khas Osing Banyuwangi. Lagunya yang beraliran koplo membuat seluruh tamu di Istana Negara bergoyang, tak terkecuali Ibu Negara, Iriana Widodo. (hoa/hen)