Hari jantung Sedunia, Gubenur Jatim ajak masyarakat Kota Surabaya, gowes bareng.
Sumber :
  • Tim tvone - zainal ashari

Peringati Hari Jantung Sedunia dan HUT Emas IKA Unair, Gubernur Gowes Bareng Dokter Jantung dan Ribuan Masyarakat

Minggu, 25 September 2022 - 13:36 WIB

Surabaya, Jawa Timur - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa gowes bareng para dokter jantung di Jawa Timur dan ribuan masyarakat dalam kegiatan Indonesia Heart Bike (IHB) 2022, Minggu (25/9).

Kegiatan gowes ini merupakan rangkaian Hari Jantung Dunia serta dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke-50 (Emas) Ikatan Alumni (IKA) Unair

Mengambil start dari halaman Gedung Negara Grahadi Surabaya, Gubernur Khofifah didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur (Sekdaprov Jatim) Adhy Karyono, Wakil Sekjen YJI Pusat Novi Ariwibowo dan segenap kepala OPD serta masyarakat bersepeda dengan menempuh rute sekitar 10 km.

Rute yang ditempuh mulai dari dari Gedung Negara Grahadi Jl. Gubernur Suryo - Jl. Panglima Sudirman - Jl. Sono Kembang - Jl. Karimun Jawa - Jl. Raya Gubeng - Jl. Sumatera - Jl. Stasiun Gubeng - Jl. Anggrek - Jl. Kusuma Bangsa - Jl. Ambengan - Jl. Ngemplak - Jl. Genteng Kali - Jl. Tunjungan dan kembali berakhir di Jl. Gubernur Suryo.

Secara khusus Gubernur Khofifah mengapresiasi gelaran IHB 2022 ini. Terlebih acara ini terselenggara atas sinergi antara Pemprov Jatim dengan Ikatan Dokter Indonesia dan IKA Unair, Yayasan Jantung Indonesia bersama Departemen / KSM Ilmu Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah FK Unair - RSUD Dr Soetomo dan PERKI Cabang Surabaya.

Tak hanya itu, yang juga sangat terasa manfaatnya lantaran diramaikan dengan rangkaian kegiatan seperti berbagi bahagia dan semangat bagi anak dengan penyakit Jantung Bawaan, pemeriksaan tensi, cek kesehatan, dan juga senam jantung hingga pasar murah.

“Saya menyambut positif diselenggarakannya acara ini. Sinergi dan kolaborasi yang sangat baik untuk bersama-sama mencegah penyakit jantung, sekaligus menyosialisasikan hidup sehat,” sambutnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:41
02:25
01:41
02:26
01:40
01:52
Viral