komitmen layanan informasi berkualitas, Pemprov Jatim raih penghargaan Media Center Terbaik.
Sumber :
  • tim tvone - syamsul huda

Komitmen Layanan Informasi Berkualitas Pemprov Jatim, Raih Penghargaan Media Center Terbaik

Kamis, 29 September 2022 - 14:09 WIB

Surabaya, Jawa Timur - Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali mencatatkan prestasi di tingkat nasional. Kali ini Pemerintah Daerah di ujung timur Pulau Jawa ini meraih penghargaan terbaik pertama sebagai Media Center Provinsi Kategori Berita Tahun 2022.

Penghargaan ini diterima Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Prov Jatim Hudiyono yang mewakili Gubernur Jatim dalam ajang Anugerah Media Center Daerah 2022 yang diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika di Tangerang Selatan, Banten, Senin (26/9).

Atas capaian tersebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan informasi yang berkualitas bagi seluruh masyarakat khususnya Jawa Timur. Pasalnya informasi yang berkualitas akan menjadi penyambung antara pemerintah dan masyarakat.

"Alhamdulillah penghargaan Media Center Terbaik Kategori Berita bisa diraih oleh Pemprov Jawa Timur. Semoga dengan penghargaan ini menjadi pendorong bagi Pemprov Jawa Timur untuk bisa terus dan meningkatkan pelayanan informasi bagi masyarakat melalui pemberitaan yang lebih berkualitas," kata Gubernur di Gedung Negara Grahadi Surabaya. 

Dengan pemberitaan yang berkualitas, lanjut Khofifah, pesan dan informasi kepada masyarakat akan dapat sampai dan diterima dengan baik oleh masyarakat.

"Karena pemberitaan yang berkualitas bisa menjadi ujung tombak dalam menyampaikan berbagai program, kinerja dan kebijakan pemerintah secara cepat, tepat, dan akurat," jelasnya.

Lebih lanjut Gubernur Khofifah menjelaskan bahwa pemberitaan yang berkualitas juga bisa menjadi tameng terhadap berita-berita hoax yang muncul. Itulah kenapa pemberitaan yang obyektif dan berkualitas sangat dibutuhkan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral