simulasi penyelamatan kabel bawah laut Jawa Bali yang tersangkut jangkar.
Sumber :
  • tim tvone - happy oktavia

Heroik, Simulasi Penyelamatan Kabel Bawah Laut Jawa Bali yang Tersangkut Jangkar

Kamis, 13 Oktober 2022 - 16:41 WIB

Banyuwangi, Jawa Timur - Pengamanan jelang G20 di Bali terus dikebut di Banyuwangi. Mengantisipasi pasokan listrik tetap aman, jajaran TNI AL bersama Satpolair dan PLN menggelar simulasi penyelamatan kabel bawah laut di Pantai Bulusan, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, Kamis (13/10). 

Simulasi berlangsung heroik. Kabel bawah laut berkekuatan 150.000 volt tersangkut jangkar kapal. Kabel yang melintasi Selat Bali ini menjadi supplier listrik ke Pulau Dewata, sehingga rawan pemadaman total. Dalam kondisi darurat, petugas gabungan TNI AL dan Satpolair bergerak cepat. Dibantu Basarnas dan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas pelabuhan (KSOP) Banyuwangi, petugas melakukan evakuasi. Petugas bergerak melepaskan jangkar yang mengganggu kabel bertegangan tinggi ini.

“Ini bagian kesiagaan berbagai elemen untuk memastikan pasokan kabel laut tetap aman. Saat G20 tidak ada pemadaman di Bali karena kabel terganggu,” kata Komandan TNI AL (Danlanal) Banyuwangi, Letkol Laut (P) Ansori.

Selain penyelamatan kabel, simulasi mengisahkan kapal ferry yang disandera perompak, sehingga mengganggu aktivitas pelayaran, membahayakan jaringan kabel bawah laut. 

“Kami lakukan simulasi penyelamatan kapal, sekaligus jangkar yang nyangkut di kabel,” tegasnya.

Kabel bawah laut Selat Bali ini mengaliri tiga perempat pasokan listrik ke Bali, sehingga sangat vital. Karena itu, tanggap darurat dibutuhkan untuk memastikan ketahanan listrik, terutama saat G20 digelar. 

“Kami juga melakukan pekerjaan di sisi Bali pada Saluran Kabel Laut Tegangan Tinggi (SKLT) 150 kV jalur 3 dan 4 GI Gilimanuk,” kata Senior Manager Pemeliharaan Transmisi PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur & Bali (UIT JBM) UPT Probolinggo, Ika Sudarmaja. (hoa/hen)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral