- tim tvone - agus wibowo
Abrasi Muara, Sejumlah Bangunan di Pesisir Pantai di Pacitan Roboh
Pacitan, Jawa Timur - Akibat mengalami abrasi, sejumlah bangunan permanen yang berdiri di pesisir Pantai Soge, Desa Sidomulyo, Kecamatan Ngadirojo, Kabupaten Pacitan, hancur hingga roboh. Peristiwa itu terjadi pada Senin (07/11) sekitar pukul 09.30 WIB.
Joko Sujatmiko (29) mengatakan bangunan yang roboh tersebut diantaranya dua kamar mandi/ toilet umum, satu ruang rescue wisata dan menara untuk pantauan pengunjung dan gelombang laut.
"Jadi sekitar jam 09.30 WIB tadi bangunan itu roboh. Sebelumnya memang sudah rusak karena pondasi bangunan di sini tergerus abrasi sungai yang bermuara di Pantai Soge," katanya.
Sebagian bangunan lain yang berada di lokasi ini juga mengalami kerusakan. Robohnya sejumlah bangunan yang ada di lokasi wisata Pantai Soge tersebut diakibatkan sungai yang bermuara di Pantai Soge mengalami banjir sejak dua hari lalu.
Curah hujan dengan intensitas tinggi mengguyur deras sejak kemarin sore, sehingga debit air tinggi dan arus banjir sangat deras menggerus tebing sisi utara pantai, serta merusak sejumlah pondasi bangunan hingga roboh.
Beruntung saat kejadian, beberapa bangunan tersebut yang roboh sedang dalam kondisi kosong sehingga tidak menimbulkan korban jiwa.
Joko menambahkan, selain bangunan gerusan air banjir dari sungai yang berpindah aliran tersebut juga menghancurkan ribuan pohon cemara udang yang ada di sekitar lokasi wisata.
"Arusnya kan aliran sungai itu lurus ke arah laut, ini berbelok ke pesisir. Ribuan pohon cemara yang sudah berusia puluhan tahun itu hilang terbawa banjir ke tengah laut," imbuhnya.
Atas kejadian tersebut, warga setempat khawatir jika abrasi tersebut tidak segera ditangani akan mengancam puluhan lapak pedagang Jalur Lintas Selatan penghubung Pacitan-Trenggalek. Terlebih ancaman abrasi jika disertai gelombang pasang akan mengancam hingga pemukiman warga pesisir. (asw/hen)