- Imron Danu
Sering Mangsa Ternak Warga, Petugas Pemadam Kebakaran Blitar Jawa Timur Tangkap Ular Piton Sepanjang 6 meter
Blitar, Jawa Timur - Petugas Pemadam Kebakaran (PMK) Kabuapten Blitar menangkap ular piton pemangsa sepanjang 6 meter di kandang kambing warga Desa Ponggok Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar. Ular phyton ditangkap dalam kondisi bersembunyi di bawah tumpukan kayu kandang kambing. Jumat, (9/12/2022).
Tedi Prasojo Petugas PMK Kabupaten Blitar mengatakan ular piton liar raksasa ini sempat melilit petugas pemadam kebakaran saat dievakuasi dari persembunyanya. Petugas butuh waktu lama untuk mengevakuasi ular, saat ditangkap ular sempat melawan dan menyerang petugas.
“Kita sempat kesulitan karena ular bersembunyi di bawah tumpukan kayu di samping kandang kambing,” jelas Tedi.
Menurut Tedi keberadaan ular piton meresahkan warga, karena warga sekitar sering kehilangan hewan ternak seperti ayam, bebek hingga anak kambing.
“Ular ini meresahkan warga, tapi alhamdulillah kita sudah tangkap,” imbuhnya.
Kini ular phyton enam meter diamankan di kantor Pemadam Kebakaran Kabupaten Blitar, kemudian akan diserahkan ke balai konservasi sumber daya alam (BKSDA) Jawa Timur.
“ini ular terbesar yang pernah kita tangkap, setelah ini kita akan serahkan ke BKSDA Jawa Timur,” pungkasnya.(min/ade)