Perjalanan Kereta Api Daop 4 Semarang mulai berjalan normal..
Sumber :
  • Didit Cordiaz/tvOne

Banjir di KAI Daop 4 Semarang Surut, KA Kini Mulai Beroperasi Normal

Senin, 2 Januari 2023 - 16:08 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Banjir yang merendam perlintasan PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 4 Semarang telah surut. Kini perjalanan kereta api mulai beroperasi normal. 

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Ixfan Hendri Wintoko menyampaikan bahwa pada Senin (2/1/2023) dini hari seluruh titik gangguan yang diakibatkan oleh banjir pada petak Semarang Tawang-Alastua sudah surut. 

Seluruh perlintasan KA kini dapat dilalui kembali oleh kereta api. 

“Mulai pukul 01.00 WIB pagi tadi, Alhamdulillah banjir sudah surut dan berhasil dilalui oleh Kereta Api dengan kecepatan terbatas sehingga perjalanan kereta api mulai kembali normal," ujar Ixfan dalam keterangannya. 

Ixfan menjelaskan, jalur KA sudah dapat dilalui namun dengan kecepatan terbatas karena kepadatan di lintas masih terjadi dan secara bertahap akan terurai. 

KAI akan terus melakukan normalisasi pada titik-titik tersebut hingga dapat dilalui kembali dengan kecepatan normal. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:29
01:44
01:31
02:50
03:27
02:06
Viral