Ini Pengakuannya 10 Lansia Senam Di Dalam Masjid.
Sumber :
  • tim tvone/agus

Oala, Masjid Apung Pacitan Dipakai Ibu-ibu Lansia untuk Senam, Begini Pengakuannya

Kamis, 19 Januari 2023 - 01:15 WIB

Senam Lansia Pacitan ini berawal saat Suhartuti dan sembilan temannya datang ke Masjid Apung dengan masih berpakaian senam lengkap untuk beribadah salat dhuha, Minggu 15 Januari 2023 sekira pukul 08.00 pagi. 

Setelah sampai di Masjid semua masuk dan salah satu dari mereka memutar musik. Spontan mereka senam dengan dipandu seorang instruktur.

"Kami sebenarnya datang ke Masjid Apung karena pengen tau bagaimana Masjid itu. Sekalian niat untuk melaksanakan sholat dhuha disini. Tiba tiba salah satu dari kami ada yang memutar musik hingga akhirnya spontan semuanya senam," jelas Suhartuti  tertunduk haru.

Suhartuti menambahkan video tersebut sengaja di abadkan dengan bantuan pengunjung pantai yang sedang berada di masjid dan disebarkan kepada kesepuluh emak yang berada disitu. 

Akan tetapi tak di sangka video itu viral usai salah satu dari mereka menggunakan video yang mereka abadikan sendiri untuk story whatsapp. 

"Minta tolong sama orang untuk mengambil video dengan ponsel saya mas. Terus video itu saya kirimkan ke 9 orang yang senam di masjid itu. Salah satu dari kami ada yang menggunakan story, video itu akhitnya menyebar luas. Kami semua mengakui kesalahan dan meminta maaf kepada seluruh masyarakat serta takmir masjid dan semuanya,"imbuhnya dengan penyesalan.

Kepolisian bersama dengan tahmir masjid,  para tokoh agama setempat  serta Pemerintah Kecamatan Pacitan langsung mencari keberadaan mereka dan mengumpulkan kesepuluh emak emak tersebut di Masjid Apung untuk dimintai keterangan.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral