- desius termas
Wow, Harga BBM Tembus 100 Ribu Per Liter di Intan Jaya
Harga BBM naik dari Rp 40.000 menjadi Rp 100 ribu per liter, harga tiket dari Rp 2.500.000 kini Rp 4.000.000 - Rp 5.000.000, dan masih banyak lagi kebutuhan masyarakat yang terjadi kenaikan harga mencapai 100%.
Adanya kemungkinan lonjakan harga sembako merupakan hasil dari spekulasi pasar dan kelangkaan pasokan, masyarakat merasa bahwa Pemda Intan Jaya tidak mengambil langkah-langkah yang tegas untuk mengatasi masalah ini. Ketidakpuasan semakin meningkat ketika masyarakat menyadari bahwa pemerintah setempat tidak memberikan perhatian serius terhadap keluhan mereka.
Atas kondisi ini, masyarakat Intan Jaya telah menyuarakan protes kepada Pemda Intan Jaya untuk menekankan pentingnya penanganan harga sembako yang adil dan terjangkau. Masyarakat menuntut kepada Pemda Intan Jaya untuk segera melakukan operasi, mengawasi harga dipasaran dan mendorong impor sembako serta jangan lupa memberikan subsidi bagi masyarakat yang membutuhkan.
Pj. Bupati intan Jaya, Apolos Bagai, saat dikonfirmasi melalui pesan whatsapp terkait mahalnya sembako dan BBM belum memberikan tanggapannya. (dbt/frd).