Personel Operasi Zebra Rinjani 2023 membagikan brosur keselamatam lalin kepada pengendara..
Sumber :
  • Irwansyah

Operasi Zebra Rinjani 2023, Polres Sumbawa Sosialisasikan Tatib Berlalulintas

Jumat, 8 September 2023 - 14:15 WIB

Sumbawa, tvOnenews.com - Personel Operasi Zebra Rinjani 2023, membagikan sejumlah brosur kepada pengendara saat kegiatan operasi zebra rinjani, berlangsung di Jalan Samping Taman Mangga, Sumbawa, Jumat (08/09/23).

“Adapun tujuan kegiatan Operasi zebra 2023 tersebut yaitu, untuk menciptakan keamanan dan keselamatan berlalu lintas di jalan raya,” kata Plh Kasi Humas Polres Sumbawa, Ipda Dwi Nuryanto.

Ipda Dwi mengatakan kegiatan pembagian brosur dalam setiap pelaksanaan operasi zebra bertujuan untuk mensosialisasikan tata tertib berlalulintas kepada masyarakat. 

Selain itu, menurunkan angka pelanggaran lalu lintas, menurunkan angka laka lantas dan angka fatalitas korban kecelakaan.

“Membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri yang presisi terus dilakukan khususnya dengan membangun budaya tertib berlalu lintas,” pungkasnya.  (Irw/frd)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral