PDI Perjuangan Sumbawa Targetkan Kemenangan 51 Persen Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024.
Sumber :
  • Antara

PDI Perjuangan Sumbawa Targetkan Kemenangan 51 Persen Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024

Selasa, 24 Oktober 2023 - 13:00 WIB

Sumbawa, tvOnenews.com - Partai PDI Perjuangan (PDIP) DPC Kabupaten Sumbawa, NTN, menargetkan kemenangan 51 persen pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD bakal calon Presiden dan Wakil Presiden di Sumbawa. 

"Kami di Sumbawa telah melakukan konsolidasi jauh-jauh hari tentang bagaimana memenangkan Ganjar di Kabupaten Sumbawa, terutama setelah ada pasangan ini. Mesin pemenangan partai sudah siap bergerak dan bekerja. Target kami adalah 51 persen, bahkan bisa lebih," ungkap Ketua DPC PDIP Kabupaten Sumbawa,  Abdul Rafiq, Selasa (24/10/2023).

Abdul Rafiq menyatakan, tekad kuat partainya untuk memenangkan pasangan Ganjar - Mahfud di Kabupaten Sumbawa pada Pilpres 2024 mendatang. Mesin partai telah diaktifkan dan siap untuk bergerak sesuai dengan arahan ketua umum partai.

Abdul Rafiq juga memuji pasangan Ganjar - Mahfud sebagai pasangan yang sangat luar biasa, menggabungkan politisi berpengalaman dengan seorang ahli tata negara dan hukum yang juga berpengalaman. Menurutnya, ini adalah perpaduan positif yang bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Ia berharap masyarakat Kabupaten Sumbawa dapat menerima pasangan ini secara rasional, menilai keunggulan yang mereka tawarkan dengan kepala dingin.

 "Ketika kita berbicara tentang pasangan calon, kita harus fokus pada faktor rasional, bukan emosional. Dan secara rasional, Ganjar - Mahfud adalah pilihan yang tepat," tegasnya. (Irw/frd) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral