Asap membumbung tinggi di Kantor KPU Papua Pegunungan setelah diduga dibakar massa aksi.
Sumber :
  • Hendi Indrajaya

Kantor KPU Papua Pegunungan Diduga Dibakar Massa Aksi, Polisi Lakukan Penyelidikan

Rabu, 14 Agustus 2024 - 15:06 WIB

Jayawijaya, tvOnenews.com – Polres Jayawijaya lakukan penyelidikan pembakaran Kantor KPU Papua Pegunungan yang diduga dilakukan oleh massa aksi Ormas forum lintas masyarakat dan pemuda bersatu se-Kabupaten Tolikara, Rabu (14/8/2024).

"Pada hari Rabu, bertempat di Jln. Hom-hom Wamena telah terjadi pembakaran kantor KPU Papua Pegunungan yang dilakukan oleh massa aksi forum lintas masyarakat dan pemuda bersatu se-Kabupaten Tolikara,” ucap Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo.

Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo menjelaskan aksi pembakaran  menyebabkan kerugian berupa Hotel Wamena yang saat ini disewa untuk digunakan menjadi kantor KPU Papua Pegunungan hangus terbakar.

Suasana Hotel Wamena yang disewa untuk kantor KPU Papua Pegunungan usai terbakar.

Di tempat terpisah, Kapolres Jayawijaya, AKBP Heri Wibowo, menjelaskan tepat pada pukul 07.30 WIT, massa aksi forum lintas masyarakat dan pemuda bersatu se-Kabupaten Tolikara tiba di Kantor KPU Papua Pegunungan.

“Massa aksi yang masuk kedalam kantor KPU Papua Pegunungan untuk bertemu komisioner KPU Papua Pegunungan, tetapi tidak menemukan komisioner, sehingga melakukan pembakaran terhadap kantor KPU,” ucap Kapolres Jayawijaya.

Kapolres Jayawijaya juga menambahkan, pada saat itu massa aksi sempat melakukan perlawanan terhadap aparat keamanan yang saat itu sedang berjaga di sekitaran Kantor KPU, dan memaksa masuk kantor, serta melakukan aksi pembakaran.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:21
11:37
02:51
00:51
01:09
02:08
Viral